1. ketaatan
2. iman
3. kekudusan
Tiga hal di atas adalah hal yang Tuhan inginkan dalam setiap kehidupan anak- anakNya. Bukan sekedar korban bakaran atau persembahan berupa emas dan berlian, tpi Tuhan butuh hati kita. Tengok sebentar akan kisah Yosua yang merupakan hamba musa, Dia bukan siapa", dia hanya seorang pelayan musa yang selalu mengikuti musa kemanapun ia pergi. Tapi lewat Musa ia mengenal siapa Yesus, ia taat dan hidup benar di hadapan Tuhan. Tuhan nga hanya menunjuk dia, tpi Tuhan menyertai dia membawa bangsa israel masuk ke tanah perjanjian.
Ya , Yosua bukan siapa", Tapi Tuhan memilih dia dari begitu banyak orang israel untuk menjadi seorang pemimpin... Begitupun kita, kita adalah orang2 terpilih, Tuhan memilih kita untuk menjadi bukti nyata dalam kehidupan ini, Tuhan ingin kita menjadi bagian dari tubuh kristus . Oleh karna itu pakailah otoritas yang telah diberikan Allah dalam kehidupan kita agar dapat menjadi berkat untuk orang di sekeliling kita. mari tman2 kita sama" belajar mengenal pribadi Allah sesungguhnya, ingat :
Orang yang selamat bukanlah sekedar orang yang mengenal Allah, tapi orang yang mengenal dan DIKENAL oleh Allah...
notes : Yesaya 59:1-3
sesungguhnya , tangan Tuhan tidak kurang panjang untuk menyelamatkan, dan pendegaraNya tidak kurang tajam untuk mendengar, tetapi yang merupakan pemisah antara kamu dan Allahmu ialah kejahatanmu, dan yang membuat Dia menyembunyikan diri terhadap kamu, sehingga ia tidak mendengar, ialah segala dosamu. Sebab tangamu cemar oleh darah dan jarimu oleh kejahatan, mulutmu mengucapkan dusta , lidah-lidahmu menyebutkan kecurangan.
No comments:
Post a Comment