30 July 2011

Recommended book


I'm a Beautiful Nerd


Kayla benci banget dipanggil "nerd". Sejak jadi murid SMA di Jakarta, bahkan sampai akhirnya kuliah di San Francisco, julukan itu terus melekat pada dirinya. Tinggal di negeri orang memang nggak enak! Iris, sahabatnya, ternyata kumpul kebo. Kayla juga harus menghadapi teman sekamar yang suka ingin tahu urusan orang lain. Belum lagi ledekan menghina dari Cindy, teman Iris yang mirip Britney Spears. Tapi semua itu belum apa-apa. Yang paling bikin Kayla stres adalah ia terpaksa satu tim bikin makalah akhir bareng Nathan - cowok bule gondrong yang galak dan nyebelin! Saking kesalnya dianggap nerd terus, Kayla bertekad ingin berubah. Dengan segala cara ia berusaha menjadi cewek gaul yang diidam-idamkannya. Apakah Kayla berhasil? Juga saat cowok kayak Steve memberikan perhatian padanya, apakah Kayla menerimanya? Atau... ia akhirnya jatuh cinta pada si bule gondrong yang katanya anti orang Indonesia?




Totto Chan's Children


Totto-chan kini sudah dewasa. Ia sekarang menjadi aktris terkenal dan punya banyak penggemar. Tapi Totto-chan tak pernah melupakan masa kecilnya. Karena itulah Totto-chan langsung setuju ketika UNICEF menawarinya untuk jadi Duta Kemanusiaan. Sejak itu, Totto-chan berkunjung ke banyak negara dan menemui berbagai macam anak. Di negara-negara yang mengalami kekeringan hebat atau terkena dampak perang, anak-anak yang sebenarnya polos dan tak berdosa selalu jadi korban. Ternyata masih banyak sekali anak-anak dunia yang tidak bisa makan, tidak bisa sekolah, tidak bisa dirawat ketika sakit, bahkan mengalami trauma hebat akibat perang. Lewat buku ini Totto-chan ingin menceritakan pengalamannya saat bertemu anak-anak manis itu supaya semakin banyak orang bisa membantu anak-anak dunia menggapai masa depan yang lebih baik



Merah



Sesuai dgn namanya. Petra keras kepala seperti batu karang. Masa kecil pun keras krn ia ditolak oleh keluarganya. Ia memang tak secantik kakak pertama Joana. Dan tak sepintar kakak kedua Helen. Dan orangtua tak senang mendapatkan anak ketiga lagi-lagi perempuan di saat ekonomi mereka tak terlalu baik. Tapi ia punya hati yg baik. Pertemuan dgn Yohanes telah mengubah hidup Petra krn pria itu punya kepercayaan bahwa suatu hari gadis itu akan menjadi seorang yg luar biasa melebihi kedua kakaknya. Tak pernah dibayangkan Petra bahwa ia akan berhubungan dgn dua orang pria kakak beradik yg seayah lain ibu. Yang satu adl pria yg kejam & tak berperasaan. tapi menjadi orang pertama yg mengukir cinta di hati Yang satu lagi selalu menjadi penolong di saat ia tertimpa masalah. Kedua berperan besar dalam mengubah masa depan Petra. Dan tanpa Petra sadari sebuah Kekuasaan Yang Lebih Tinggi telah memilih wanita itu utk menjadi si Merah yg kelak akan menolong banyak sekali orang. Khusus di Indonesia. Bagaimana dgn kisah cinta Petra? Siapa yg dipilih Nathan sang kakak yg berkuasa atau Jimmy sang adik yg selalu menyelamatkannya? Merah.



Jingga n Senja


Tari dan Ari, dua remaja yang dipertemukan oleh takdir. Selain bernama mirip, mereka juga sama-sama lahir sewaktu matahari ter-benam. Namun, takdir mempertemukan mereka dalam suasana “perang”. Ari yang biang kerok sekolah baru kali ini bertemu cewek, adik kelas pula, yang berani melawannya. Kemarahan Ari timbul ketika tahu Tari diincar oleh Angga, pentolan SMA musuh. Angga, musuh bebuyutan sekolah Ari sekaligus musuh pribadi Ari, langsung berusaha mendekati Tari begitu cewek itu tak sengaja terjebak dalam tawuran dan Ari berusaha keras menyelamatkannya. Demi dendam masa lalu, Angga bertekad harus bisa merebut cewek itu. Memanfaatkan peluang yang ada, Angga kemudian maju sebagai pelindung Tari. Ari yang selama ini dikenal tidak peduli terhadap cewek tiba-tiba saja berusaha mendapatkan Tari dengan segala cara. Namun, predikat buruk Ari jelas membuat Tari tidak ingin berurusan dengan cowok itu. Semakin Ari berusaha mendekatinya, semakin mati-matian Tari menjauhkan diri….

No comments:

Post a Comment